Tips Merawat Pakaian Dalam


Hal yang sering Anda lakukan. Dan hampir setiap hari adalah merawat pakaian dalam. Tapi apakah cara Anda sudah benar dalam merawat pakaian dalam? Jika pakaian dalamAnda cepat terlihat lusuh atau tak nyaman. Anda mungkin salah merawatnya. Memang gampang-gampang susah merawat pakaian dalam. Ada beberapa hal yang harus Anda perhaikan dalam merawat pakaian dalam.
Cara merawat Pakaian dalam:
  1. Cuci pakaian dalam dengan tangan. Jangan manjakan dengan menggunakan mesin cuci. Umumnya pakaian dalam terbuat dari bahan halus dan lembut. Jika sering terkena gesekan mesin cuci, bisa jadi pakaian dalam Anda takkan bertahan lama. Oya jangan menggunakan sikat yang kasar.
  2. Gunakan air dingin dengan detergen lembut, jika akan merendam pakaian dalam. Anda juga bisa menggunakan sabun mandi. Hindari pemakaian pemutih. Jangan campur pakaian dalam dengan baju lain. Dahulukan mencuci pakaian dalam.
  3. Hindari menyikat dan memeras pakaian dalam. Setelah direndam, cukup ditekan dan peras dengan lembut, hingga busa keluar. Setelah itu, bilaslah dengan air dingin. Untuk mengeringkannya, bungkus pakaian dalam dengan handuk dan tekan perlahan hingga airnya keluar. Atau Anda cukup membiarkan pakaian dalam Anda basah dan jemurlah. Biarkan airnya menetes sendiri hingga kering.
  4. Jangan menggunakan pengering mesin cuci untuk mengeringkan pakaian dalam Anda. Ini bisa merusak elastisitas. Bentuk bra Anda juga bisa menyusut. Anda takkan nyaman lagi menggunakannya.
  5. Jemurlah pakian dalam di tempat yang teduh. Usahakan tidak terkena sinar matahari langsung. Jemurlah dengan cara dihamparkan bukan dengan digantung.
Itulah cara yang benar dalam merawat pakaian dalam. Selain dapat membuat pakaian dalam awet juga dapat meningkatkan kenyamanan Anda saat memakainya. Semoga berhasil.

sumber: http://tipsanda.com/2011/04/27/tips-merawat-pakaian-dalam/


No Response to "Tips Merawat Pakaian Dalam"

Leave a Reply

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
 
powered by Blogger | For Blogservices